By 28 August 2015

3 Desa di Sirampog dapat Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya

DSCF8459

Yurisman,saat menyampaikan sosialisasi Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).

BREBESNEWS.CO – Di tahun ini,hanya 3 desa di Kecamatan Sirampog bakal mendapatkan bantuan dari pemerintah melalui program BSPS (Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya). Ketiga desa tersebut antaranya Desa Buniwah, Desa Kaliloka dan Desa Mendala.

Pernyataan itu diungkapkan oleh Yurisman,selaku Dinas Ciptakaru Kabupaten Brebes dalam acara sosialisasi program bantuan stimulan perumahan swadaya tahun 2015,di Pendopo Kawedanan Bumiayu, Kamis (27/8/2015).

Yurisman menjelaskan, program BSPS ini lebih ditekankan pada pemberdayaan masyarakat.Artinya masyarakat bisa mengidentifikasi untuk kebutuhannya sendiri.

Adapun maksud dan tujuan sosialisasi tersebut adalah memberikan pemahaman dan tahapan prosedur penerima bantuan program BSPS. Kemudian menghindari terjadinya penyimpangan penggunaan dana bantuan oleh sipenerima bantuan dan oleh pihak lain yang terlibat dalam program BSPS tersebut.

”Dari bakal calon penerima program bantuan stimulan perumahan swadaya ditahun ini,agar masyarakat nanti yang menginfentarisir sendiri apa-apa yang dibutuhkannya.Supaya agar rumahnya bisa layak huni dan nantinya akan dilaporkan ke tim pendamping,” terangnya.

Yurisman memohon kepada tim koordinator Kabupaten dan Wilayah Jawa untuk memonitoring kegiatan program BSPSĀ  yang akan dilaksanakan ini.

Hadir juga dalam acara itu, semua Kepala Desa yang warganya bakal mendapatkan bantuan BSPS serta camat Sirampog, tim fasilitator, konsultan dan koodinator pelaksana tingkat kabuten dan Wilayah Jawa. (*)

Berita kiriman Priyanto Rodjak, Bumiayu
Editor : AFiF.A

Posted in: Serba Serbi