By 22 January 2016

1000 Pohon Angsana Ditanam di Jalan Pantura Brebes

tanam pohon1

Bupati Brebes saat menanam pohon Angsana di jalan Pantura

BREBESNEWS.CO -Bupati Brebes Idza Priyanti beserta Forkompimda menanam pohon untuk penghijauan di sepanjang gazon jalan Pantura Brebes.

Penghijaukan dilakukan menyusul perbaikan jalan yang telah dilakukan dan banyaknya pohon yang rusak. Disamping itu, untuk memenuhi kebutuhan oksigen sehingga polutan dan emosi karbon dari kendaraan bisa diperkecil.

“Ayo kerja, kita wujudkan kota Brebes yang hijau dan bersih,” ajak Bupati sebelum melakukan penanaman di Balai Desa Kaligangsa Wetan Kecamatan Brebes, Jumat (22/1/2016).

Bupati mengingatkan, usai ditanam jangan dibiarkan begitu saja tetapi harus terus dilakukan pemeliharaan serta bagi yang merusak harus dikenai sangsi yang tegas. Untuk itu, perlu kesadaran yang mendalam dari seluruh elemen masyarakat sehingga Brebes jadi Green & Clean, bersih dan hijau.

Idza melihat, kondisi lingkungan Brebes masih banyak yang kumuh. Maka kalau tidak dilakukan upaya maksimal dari aparatur negara dan seluruh warga masyarakat, keadaan hijau dan bersih sulit terwujud. Bupati menghendaki jangan menunggu waktu untuk berbuat baik yang menyangkut kelangsungan hidup anak cucu.

“Kalau lingkungan rusak, maka anak cucu kita yang akan mendapatkan getahnya. Mari berbuat yang terbaik dari sekarang,” ajaknya.

Pemerintah pusat, lanjutnya, sudah memberikan penghargaan sertifikat Adipura kepada masyarakat Kabupaten Brebes yang sudah dinantikan selama 18 tahun.

“Tentu, Piala Adipura untuk tahun 2016 harus kita raih,” tandas Idza.

Kepala Kantor Lingkungan Hidup Edy Kusmartono menjelaskan, Kabupaten Brebes tahun 2015 sudah meraih sertifikat Adipura. Berbagai langkah telah ditempuh untuk menghijaukan dan membersihkan kawasan yang menjadi titik-titik penilaian Adipura.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Moh Nursyi melalui Kabid Pertamanan Taryono mengungkapkan, penghijaun untuk kawasan perkotaan Brebes terus dilakukan. Antara lain dengan dukungan pemberian tanaman angsana di sepanjang jalur pantura dari Kaligangsa sampai Losari.

“Pada hari ini, di tanam 1000 buah pohon Angsana dari Kaligangsa sampai Kota Brebes,” imbuhnya.

Penanaman dilakukan secara serentak oleh Forkompinda dan para Kepala SKPD serta anggota masyarakat. (ILMIE)

Posted in: Serba Serbi