Brebes Menuju Bebas Flu Burung
* Pencanangan gerakan sejuta vaksin pada itik
BREBES-Mengantisipasi terjadinya kembali serangan flu burung di wilayah KabupatenB rebes, awal tahun 2014 ini Dinas Peternakan Kabupaten Brebes kembali melakukan vaksninasi secara intensif pada itik milik peternak Brebes.
Tidak tanggung-tanggung, gerakan vaksinasi ini akan menyasar pada seluruh itik yang ada di Kabupaten Brebes. Gerakan sejuta vaksin ini secara simbolis dilakukan oleh Bupati Brebes, Idza Priyanti dan Wakil Bupati Brebes, Narjo di komplek Kelompok Tani Ternak Itik “Bebek Umbaran” Desa Negarayu Kecamatan Tonjong, Selasa (28/1) kemarin.
Disaksikan para peternak itik, masyarakat sekitar dan mahasiswa, Bupati dan Wakil Bupati secara bergantian memberikan suntikan vaksin pada itik milik peternak yang tergabung dalam KTTI “Bebek Umbaran”.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Brebes mengatakan bahwa vaksinasi massal dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas peternakan di Kabupaten Brebes. Terlebih, kata Bupati, itik adalah salah satu varietas ternak yang banyak terdapat di Kabupaten Brebes.
Apalagi, tambah Bupati, itik juga menjadi penopang ketersediaan telur yang akan dijadikan telur asin, salah satu komoditas unggulan Kabupaten Brebes.
Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Veteriner Dinas Peternakan Brebes, drh Jhoni Murrahman mengatakan bahwa sasaran vaksinasi massal adalah seluruh itik yang ada di Kabupaten Brebes.
Total jumlah itik di Kabupaten Brebes, kata Jhoni, tidak kurang dari 550ribu itik. Dari jumlah itu, kata Jhoni, Pemkab Brebes akan membutuhkan paling tidak 2,5 juta vaksin untuk diberikan pada seluruh itik.
Jhoni juga memberikan apresiasi atas kesadaran para peternak itik yang mau memvaksin ternaknya. Menurut Jhoni, hal tersebut penting karena para peternak menjadi kunci suksesnya vaksninasi secara menyeluruh.
Sementara itu, usai melakukan vaksin pada ternak itik, rombongan Bupati dan Wakil Bupati meneruskan perjalanan untuk memberikan bantuan pada para peternak sapi dan domba komposit di Kecamatan Paguyangan. (AFIF.A)